PT FUMIRA - News & Event

Sebagai Produsen Baja Yang Terintegrasi, Fumira Hadir Dalam Acara IISIA Business Forum 2022 Di Surabaya

Surabaya - The Indonesia Iron & Steel Industry Association (IISIA) bersama Kamar Dagang dan Industri (Kadin) menyelenggarakan IISIA Business Forum 2022 (IBF 2022) yang dilaksanakan pada 1-3 Desember 2022 di Grand City, Surabaya, Jawa Timur. 
Acara ini resmi dibuka oleh Menteri Koordinator Perekonomian Airlangga Hartarto pada Kamis 1 Desember 2022. Dalam sambutannya Airlangga mengatakan, industri baja nasional merupakan salah satu pilar utama bagi pembangunan Indonesia Maju.
Menurut Silmy Karim, yang merupakan ketua umum IISIA, menyampaikan bahwa industri baja nasional saat ini masih pada tahap pertumbuhan awal yang akan terus meningkat pesat seiring pertumbuhan ekonomi nasional. Acara IBF 2022 ini diselenggerakan sebagai bentuk untuk memajukan perekonomian Indonesia dalam membangun infratuktur & manufaktur.
Industri Baja Nasional memiliki peran penting dalam mendukung agenda pembangunan negara yang telah dicanangkan oleh pemerintah RI, yaitu perpindahakan Ibu Kota Negara /IKN, pembanguanan infrastruktur transformasi ekonomi, hilirisasi dan industrialisasi sumber daya alam termasuk kendaraan listrik.
Fumira, sebagai salah satu produsen baja lembaran galvanis ikut serta dalam ajang IBF 2022, yang membuktikan kesiapannya memproduksi produk dalam negeri dengan kualitas yang terbaik dalam rangka membangun negeri yang lebih maju sesuai dengan yang di canangkan oleh pemerintahan RI.
Dalam acara tersebut, Fumira menunjukkan beberapa produk seperti Fumira Click-330 yang mulai banyak digunakan sebagai atap rumah tinggal di kawasan premium serta café-café unik. Selain itu juga dipamerkan juga beberapa profil lainnya yang cocok di aplikasikan tidak hanya sebagai atap, namun juga sebagai cladding/wall dan ceiling seperti Fumira G-680, H-225, K-165, A-735, GG-750, B-832, D-750.
Dengan mulai menggeliatnya pembangunan kawasan Industri dan pergudangan di beberapa wilayah di Indonesia, Fumira juga menampilkan profil atap Fumira BL-600, SF-750, BL-710 yang menggunakan system Boltless yang telah banyak digunakan di bangunan industrial karena bentuk profilnya yang di desain untuk dapat menahan curah hujan yang tinggi serta desain kemiringan atap yang landai dan tanpa sekrup sehingga terhindar dari kebocoran dan melindungi dengan sempurna.


(presentasi Fumira kepada pengunjung IBF 2022)

Tak hanya memamerkan produknya, Fumira juga berkesempatan memberikan presentasi produk kepada pengunjung IBF 2022. Selaras dengan yang disampaikan oleh ketua umum IISIA, Silmy Karim, IBF ini merupakan ajang bagi industri baja dalam upaya menyuarakan Peningkatan Penggunaan Produk Dalam Negeri (P3DN) dan Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN).
Sebagai produsen lembaran baja galvanis yang terintegrasi, Fumira berharap dengan keikutsertaan pada acara IBF 2022 ini, dapat memperkenalkan produknya dan memperluas pasar baja lembaran galvanis melalui berbagai berinovasi dan memikili standar kualitas yang tinggi dan dapat menjadi salah satu produsen baja nasional yang menopang perkembangan negara Indonesia menjadi lebih maju.