Kota Bandar Lampung, Lampung – Kegiatan EduZinc yang merupakan program edukasi dari Fumira untuk para calon arsitektur muda telah hadir di Universitas Bandar Lampung pada 7 Maret 2024. Kegiatan Eduzinc ini menjadi salah satu wadah bagi Fumira untuk dapat mengenalkan inovasi-inovasinya di dunia arsitektur. Kegiatan ini disambut hangat oleh para mahasiswa arsitektur dari berbagai semester. Sharing knowledge hingga games menjadi salah satu aktivitas yang dilakukan pada kegiatan EduZinc ini. Fumira berharap bahwa kedepannya dapat lebih banyak menjalin kerjasama dengan berbagai civitas akademi yang berfokus pada industri bahan bangunan atau dunia arsitektur agar dapat memberikan lebih banyak informasi dan membantu mereka untuk mengenal produk atap metal yang kuat dan berkualitas.
Selain EduZinc, pada kesempatan tersebut Fumira juga hadir dalam acara Gelar Karya Arsitektur (GARASI) yang merupakan kegiatan tahunan dari Himpunan Mahasiswa Teknik Arsitektur Universitas Bandar Lampung. Acara ini merupakan wadah bagi teman-teman arsitektur Universitas Bandar Lampung untuk mengenalkan dan mempublikasikan karya-karyanya. Fumira juga turut hadir pada acara ini dan menampilkan berbagai jenis profilnya untuk dapat dilihat langsung oleh pengunjung. Kegiatan yang berlangsung sejak tanggal 5-7 Maret 2024 ini membawa respon yang positif dan juga menyenangkan.